
Sehat Dengan Herbal
Rabu, 28 Maret 2012
Xamthone. Gamat Gold-G Teripang

Senin, 12 Maret 2012
Khasiat Kurma

Buah kurma atau dalam
bahasa Arab, tamar adalah dari jenis buh palm pohonya mirip dengan kelapa sawit
sementara buahnya sangat mirip buah pinang. Kurma mengandung banyak khasiat yang tinggi. kurma kaya dengan protein, serat,
gula, vitamin A dan C serta zat galian seperti besi, kalsium, sodium dan
potasium.
Kandungan protein didalam kurma lebih kurang 2 %, serat hampir 4 % kandungan
gulanya 50 hingga 57 % glukosa. Ini menunjukkan kandungan gula didalamnya akan
membuat kita menjadi segar dan bertenaga apabila kita memakan kurma, tenaga
yang diserap badan banyak bersumber dari kadar Gula. didalam kebanyakan
buah-buahan dikenali sebagai fraktosa dan gula tebu atau gula pasir yang biasa
mengandungi sukrosa. tidak boleh menyerap terus dalam badan. Sukrosa harus
dipecahkan dulu oleh enzim sebelum bertukar menjadi glukosa lalu diserap badan
sebagai tenaga.
Sabtu, 31 Desember 2011
Bahan Herba dan Cara pengolahan jamu gendong
Hasil Penelitian:
Herba Untuk Membuat Jamu
- Jenis Jamu yang Dijual
Penjualan jenis dan
jumlah jamu gendong
sangat bervariasi untuk setiap penjaja. Hal tersebut tergantung pada kebiasaan
yang mereka pelajari dari pengalaman tentang jamu apa yang diminati serta
pesanan yang diminta oleh pelanggan. Setiap hari jumlah dan jenis jamu yang
dijajakan tidak selalu sama, tergantung kebiasaan dan kebutuhan konsumen.
Setelah dilakukan pendataan, diperoleh informasi bahwa jenis jamu yang dijual
oleh responden dalam penelitian ini ada delapan, yaitu beras kencur, cabe puyang, kudu
laos, kunci suruh, uyup-uyup/gepyokan, kunir asam, pahitan, dan sinom.
Dari data yang
diperoleh, ternyata hampir semua penjual jamu menyediakan seluruh jenis jamu ini
meskipun jumlah yang dibawa berbeda-beda sesuai dengan kebutuhan konsumen.
Masing-masing jenis jamu disajikan untuk diminum tunggal atau dicampur satu
jenis jamu dengan jenis yang lain. Beberapa di antara responden, selain
menyediakan jamu gendong juga menyediakan jamu serbuk atau pil hasil produksi
industri jamu. Jamu tersebut diminum dengan cara diseduh air panas, terkadang
dicampur jeruk nipis, madu, kuning telor, dan selanjutnya minum jamu sinom atau
kunir asam sebagai penyegar rasa
Langganan:
Postingan (Atom)